RSS

Cara Merakit Personal Computer (PC)



WELCOME TO MY FIRST ENTRY.
Dipembahasan pertama ini gue mau bahas masalah merakit pc. 
Mungkin menurut lo merakit pc itu susah, tp sebenernya merakit pc itu guampang banget 
yang penting kita mau teliti dan ulet. 

Bayangin aja kaya ngerakit rumah rumahan lego. Tinggal pasang pasang jadi kan.

oke tanpa banyak intro lagi.,. let’s chek this out!


A. PERSIAPAN.

            Sebelum merakit pc atau personal computer kita mesti melakukan persiapan,  antara lain adalah 


1. Pastiin tangan lo ga basah waktu mau ngerakit, dan pastiin juga kalo lo ga megang langsung kaki prossesor yang ada termasuk chipset.


2. Pastiin juga lo udah sehat jasmani dan rohani (read:masih waras)


3. Dan pastiin juga lo udah ngerti masalah yang bakal lo tempuh entar.


4. Tentuin “Konfigurasi Komputer”

            Konfigurasi ini ni terkait ama yang namanya penentuan jenis komponen dan fitur computer. Jadi kita tentuin komponen yang mau kita pake plus kecocokan mereka. Soalnya kesesuaian itu mesti diperhatiin banget,setiap jenis ibu papan (baca/; motherboard) mendukung jenis prosesor, modulmemory, yg berbeda beda.


5. Persiapkan “komponen komputer”

            Tahap ini juga ga boleh di lewatin, soalnya gimana caranya lu bisa ngerakit pc kalo lo ga punya pc. Jadi siapin dulu komponen komponen buat negrakit pc.
 Kaya misalnya:
~ casing
~ motherboard
~ prosesor
~ p-o-w-e-r supply
~ kabel
~ kipasprosesor
~ hardisk
~ modul memory dll
siapin juga alat alat pembantu kita kaya misalnya obeng pipih, kabel, sekerup,mur, dan baut.
            Jangan lupa juga buat nyiapin buku manual sebagai rujukan untuk mengatahui diagram posisi dari elemen koneksi(konektor, port dan slot) dan elemen konfigurasi (jumper dan switch) beserta cara settingjumper dan switch yang sesuai untuk komputer yang dirakit. Trus siapin uga Diskette atau CD Software yg diperlukan untuk menginstall Sistem Operasi, device driver, dan program aplikasi pada komputer yang selesai dirakit.

6. Pengamanan 
            Pengamanan ini juga penting buat kalian yg mau ngerakit pc, jangan asal jalan tapi yang penting AMAN. Nah buat pengamanan kalian bisa :
o-o Menggunakan gelang anti statis atau menyentuh permukaan logam pada casing sebelum memegang komponen untuk membuang muatan statis.
o-o Tidak menyentuh langsung komponen elektronik, konektor atau jalur rangkaian tetapi memegang pada badan logam atau plastik yang terdapat pada komponen.



B.PERAKITAN

Tahapan proses pada perakitan komputer terdiri dari:

1.Penyiapan motherboard



Chek di buku manual motherboard untuk mengetahui posisi  jumper untuk pengaturan CPU speed, speed multiplier dan tegangan masukan ke motherboard. Atur seting jumper sesuai petunjuk, kesalahan mengatur jumper tegangan dapat merusak prosessor.

2.Memasang Prosessor

                Prosessor lebih mudah dipasang sebelum motherboard nempatin casing. Cara masang prosessor jenis socket dan slot itu beda. 

Kalo jenis socket :

1.Tentukan posisi pin 1 pada prosessor dan socket prosessor di motherboard, umumnyaterletak di pojok yang ditandai dengan titik, segitiga atau lekukan.

2.Tegakkan posisi tuas pengunci socket untuk membuka.

3.Masukkan prosessor ke socket dengan lebih dulu menyelaraskan posisi kaki-kakiprosessor dengan lubang socket. rapatkan hingga tidak terdapat celah antara prosessordengan socket.


4.Turunkan kembali tuas pengunci.
     

Sedangkan kalo Jenis Slot :

1.Pasang penyangga (bracket) pada dua ujung slot di motherboard sehingga posisi lubang pasak bertemu dengan lubang di motherboard

2.Masukkan pasak kemudian pengunci pasak pada lubang pasak Selipkan card prosessor di antara kedua penahan dan tekan hingga tepat masuk ke lubang slot.

        

3.Memasang heatsink

                Fungsi heatsink adalah membuang panas yang dihasilkan oleh prosessor lewat konduksi panas dari prosessor ke heatsink.Untuk mengoptimalkan pemindahan panas maka heatsink harus dipasang rapat pada bagian atas prosessor dengan beberapa clip sebagai penahan sedangkan permukaan kontak pada heatsink dilapisi gen penghantar panas.Bila heatsink dilengkapi dengan fan maka konektor power pada fan dihubungkan ke konektor fan pada motherboard.
            

4.Memasang modul memory

Modul memori umumnya dipasang berurutan dari nomor socket terkecil. Urutan pemasangan dapat dilihat dari diagram motherboard.Setiap jenis modul memori yakni SIMM, DIMM dan RIMM dapat dibedakan dengan posisi lekukan pada sisi dan bawah pada modul.Cara memasang untuk tiap jenis modul memori sebagai berikut.

Jenis SIMM

1. Sesuaikan posisi lekukan pada modul dengan tonjolan pada slot.

2. Masukkan modul dengan membuat sudut miring 45 derajat terhadap slot

3. Dorong hingga modul tegak pada slot, tuas pengunci pada slot akan otomatis mengunci modul. 








Jenis DIMM dan RIMM

Cara memasang modul DIMM dan RIMM sama dan hanya ada satu cara sehingga tidak akan terbalik karena ada dua lekukan sebagai panduan. Perbedaanya DIMM dan RIMM pada posisi lekukan
  1. Rebahkan kait pengunci pada ujung slot
  2. sesuaikan posisi lekukan pada konektor modul dengan tonjolan pada slot. lalu masukkan modul ke slot.
  3. Kait pengunci secara otomatis mengunci modul pada slot bila modul sudah tepat terpasang.

5.memasang Motherboard pada Casing

            ibu papan ini bakal dipasang ke casing pake sekrup dan dudukan. Caranya :
1. Tentuin posisi lubang tiap dudukan. Lubang dudukan logam ditandain pake cincin di tepi lubangnya.

2. Pasang dudukan logam/plastic pada tray casing sesuai sama posisi tiap lubang di motherboard

3. Tempatin aja si ibu ke tray casing sampe kepala dudukan keluar dari lubang pada si ibu. Pasang sekerup penguncinya jangan lupa. 

4. Pasang bingkai port I/O pada si ibu kalo ada 

5. Pasang tray casing yg udah dipasang ke casing trus kunci deh pake sekrup 

          

6. Memasang Power Supply
  1. Masukkan power supply pada rak di bagian belakang casing. Pasang ke empat buah sekerup pengunci.
  2. HUbungkan konektor power dari power supply ke motherboard. Konektor power jenis ATX hanya memiliki satu cara pemasangan sehingga tidak akan terbalik. Untuk jenis non ATX dengan dua konektor yang terpisah maka kabel-kabel ground warna hitam harus ditempatkan bersisian dan dipasang pada bagian tengah dari konektor power motherboard. Hubungkan kabel daya untuk fan, jika memakai fan untuk pendingin CPU.
                                 
7. Memasang Kabel Motherboard dan Casing

Setelah motherboard terpasang di casing langkah selanjutnya adalah memasang kabel I/O pada motherboard dan panel dengan casing.
  1. Pasang kabel data untuk floppy drive pada konektor pengontrol floppy di motherboard
  2. Pasang kabel IDE untuk pada konektor IDE primary dan secondary pada motherboard.
  3. Untuk motherboard non ATX. Pasang kabel port serial dan pararel pada konektor di motherboard. Perhatikan posisi pin 1 untuk memasang.
  4. Pada bagian belakang casing terdapat lubang untuk memasang port tambahan jenis non slot. Buka sekerup pengunci pelat tertutup lubang port lalumasukkan port konektor yang ingin dipasang dan pasang sekerup kembali.
  5. Bila port mouse belum tersedia di belakang casing maka card konektor mouse harus dipasang lalu dihubungkan dengan konektor mouse pada motherboard.
  6. Hubungan kabel konektor dari switch di panel depan casing, LED, speaker internal dan port yang terpasang di depan casing bila ada ke motherboard. Periksa diagram motherboard untuk mencari lokasi konektor yang tepat.


8. Memasang Drive

Prosedur memasang drive hardisk, floppy, CD ROM, CD-RW atau DVD adalah sama sebagai berikut: Cara memasang adapter: 
             Komputer yang baru selesai dirakit dapat diuji dengan menjalankan program setup BIOS. Cara melakukan pengujian dengan program BIOS sebagai berikut:
  1. Copot pelet penutup bay drive (ruang untuk drive pada casing)
  2. Masukkan drive dari depan bay dengan terlebih dahulu mengatur seting jumper (sebagai master atau slave) pada drive.
  3. Sesuaikan posisi lubang sekerup di drive dan casing lalu pasang sekerup penahan drive.
  4. Hubungkan konektor kabel IDE ke drive dan konektor di motherboard (konektor primary dipakai lebih dulu)
  5. Ulangi langkah 1 samapai 4 untuk setiap pemasangan drive.
  6. Bila kabel IDE terhubung ke du drive pastikan perbedaan seting jumper keduanya yakni drive pertama diset sebagai master dan lainnya sebagai slave.
  7. Konektor IDE secondary pada motherboard dapat dipakai untuk menghubungkan dua drive tambahan.
  8. Floppy drive dihubungkan ke konektor khusus floppy di motherboard
Sambungkan kabel power dari catu daya ke masing-masing drive.
Card adapter yang umum dipasang adalah video card, sound, network, modem dan SCSI adapter. Video card umumnya harus dipasang dan diinstall sebelum card adapter lainnya.
            



9. Memasang Card Adapter
  1. Pegang card adapter pada tepi, hindari menyentuh komponen atau rangkaian elektronik. Tekan card hingga konektor tepat masuk pada slot ekspansi di motherboard
  2. Pasang sekerup penahan card ke casing
  3. Hubungkan kembali kabel internal pada card, bila ada.


10. Penyelessaian Akhir
  1. Pasang penutup casing dengan menggeser sambungkan kabel dari catu daya ke soket dinding.
  2. Pasang konektor monitor ke port video card.
  3. Pasang konektor kabel telepon ke port modem bila ada.
  4. Hubungkan konektor kabel keyboard dan konektor mouse ke port mouse atau poert serial (tergantung jenis mouse).
  5. Hubungkan piranti eksternal lainnya seperti speaker, joystick, dan microphone bila ada ke port yang sesuai. Periksa manual dari card adapter untuk memastikan lokasi port.


C.PENGUJIAN
  1. Hidupkan monitor lalu unit sistem. Perhatikan tampilan monitor dan suara dari speaker.
  2. Program FOST dari BIOS secara otomatis akan mendeteksi hardware yang terpasang dikomputer. Bila terdapat kesalahan maka tampilan monitor kosong dan speaker mengeluarkan bunyi beep secara teratur sebagai kode indikasi kesalahan. Periksa referensi kode BIOS untuk mengetahui indikasi kesalahan yang dimaksud oleh kode beep.
  3. Jika tidak terjadi kesalahan maka monitor menampilkan proses eksekusi dari program POST. ekan tombol interupsi BIOS sesuai petunjuk di layar untuk masuk ke program setup BIOS.
  4. Periksa semua hasil deteksi hardware oleh program setup BIOS. Beberapa seting mungkin harus dirubah nilainya terutama kapasitas hardisk dan boot sequence.
  5. Simpan perubahan seting dan keluar dari setup BIOS.
Setelah keluar dari setup BIOS, komputer akan meload Sistem OPerasi dengan urutan pencarian sesuai seting boot sequence pada BIOS. Masukkan diskette atau CD Bootable yang berisi sistem operasi pada drive pencarian.

Itu dia tadi pembahasan tentang cara merakit PC 
hope it can help you guys~ dont be silent reader ^^

0 komentar:

Posting Komentar